Sekdakab Deli Serdang membuka Rapat Koordinasi Tim Pengendalian Inflasi Daerah

harianfikiransumut.com | Deli Serdang-
Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Deli Serdang, H Timur Tumanggor SSos MAP membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Deli Serdang di Aula Cendana Lantai II, Kantor Bupati Deli Serdang, Jum'at (24/2/2023).

Pada pembukaan Rakor tersebut, Sekda menjelaskan upaya pengendalian inflasi di daerah sudah memiliki peta jalan (roadmap) yang merupakan pedoman bagi perangkat daerah maupun instansi terkait dalam melaksanakan pengendalian inflasi di daerah, dalam hal ini khususnya di Kabupatenbupaten Deli Serdang. 

"Roadmap pengendalian inflasi daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 182 Tahun 2022 tentang peta jalan rencana aksi penyelenggaraan pengendalian inflasi daerah Kabupaten Deli Serdang tahun 2022 - 2024, berisikan upaya dalam menjaga stabilitas harga dan pasokan bahan pangan strategis melalui 4K (Keterjangkauan harga, Ketersediaan pasokan, Kelancaran distribusi dan Komunikasi efektif),"Katanya

"Kepada seluruh perangkat daerah agar bersama-sama bekerja keras untuk dapat mengupayakan kestabilan nilai inflasi agar tetap pada target yang telah ditetapkan secara nasional yaitu 3±1 % dengan melakukan berbagai terobosan-terobosan melalui kebijakan dan inovasi program yang disesuaikan dengan prinsip 4k tersebut diatas,"Harap Sekda

Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Deli Serdang, Herman SE M.Si; Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Ir Hj Syahrifah Alwiyah MMA; Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Putra Jaya Manalu; Para Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Kepala Bagian (Kabag) yang menjadi anggota TPID Deli Serdang.(Rom)
Komentar

Berita Terkini