Jelang HUT RI Ke-77, BPBD Aceh Tamiang Gelar Perlombaan Pos Damkar

harianfikiransumut.com | Aceh Tamiang -- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Tamiang menggelar perlombaan Pos Pemadam Kebakaran Kebakaran (Damkar) menjelang HUT RI ke -77.

Perlombaan tersebut dilaksanakan dalam rangka menyemarakkan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-77 Tahun, bertepatan pada 17 Agustus 1945 - 17 Agustus 2022.

Perlombaan Pos Pemadam Kebakaran Kebakaran (Damkar) tersebut diikuti oleh tiga pos pemadam kebakaran dan masing-masing pos dihiasi dan dibersihkan secara bergotong royong sesama tim.

Kemudian, perlombaan itu juga untuk membangun rasa kekompakan dan kebersamaan dalam tim untuk mencapai suatu kemenangan, " sebut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Tamiang Iman Suhery, STP, M.SP, melalui telepon selulernya, Selasa (16/8/2022).

Pria yang akrab dipanggil Bayu itu menjelaskan, bahwa Petugas Damkar mempunyai sebutan tersendiri, yakni "Yudha Brama Jaya, Yudha berarti perang, Brama berarti api, Jaya berarti menang". 

Jadi Yudha Brama Jaya bermakna kemenangan dan keberhasilan dalam perang mealawan kebakaran.

" oleh karena itu, menjadi seorang petugas pemadam kebakaran harus bangga, karena dalam menjalankan tugasnya hanya satu tujuannya yaitu kemenangan dan keberhasilan dalam perang untuk memadamkan api," tutur Bayu.

Mereka harus kompak, bahu membahu dan yang terpenting adalah rasa memiliki dan kepedulian terhadap pos,".

Kemudian, lanjut Bayu, tentunya dalam kegiatan ini dengan melibatkan seluruh personil Damkar sekaligus sebagai upaya dari bagian rangkain evaluasi Tim Work.

“Dapam hal ini dapat dikaitkan dengan kemerdekaan, tentu ini untuk memberikan pengajaran bagi seluruh personil akan arti perjuangan, bagaimana nilai perjuangan dari seluruh pahlawan dalam merebut kemerdekaan dari para penjajah di masa lalu. 

Sementara, perlombaan dan pertandingan tersebut sebagai lambang abdi negara untuk berjuang dalam melayani masyarakat, berjuang untuk memberikan menyelamatkan masyarakat yang terkena musibah dan bencana,” sebut Bayu sembari mengucapkan Selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, Semoga Masyarakat tetap semangat dan sejahtera..(Abdul Karim).
Komentar

Berita Terkini