Wabup T. Insyafuddin : Kasus PMK Di Aceh Tamiang Berangsur Turun

harianfikiransumut.com | Aceh Tamiang - Kasus virus PMK di Aceh Tamiang mulai berangsur turun, hal itu disampaikan oleh Wakil Bupati (Wabup) Aceh Tamiang, H.T. Insyafuddin, ST saat memimpin apel siaga vaksinasi penyakit mulut dan kuku (PMK) hewan ternak di halaman kantor Dinas Pertanian, Perkebunan dan Peternakan Aceh Tamiang, Senin (27/6/2022). 

"Vaksinasi ini dilakukan sebagai motor penggerak pengendalian dan penanggulangan PMK di Aceh Tamiang secara terpadu serta meningkatkan peran serta masyarakat kita dalam melakukan pengendalian PMK ini," ucap T. Insyafuddin. 

Bantuan 300 dosis Vaksin PMK dari Kementerian Pertanian merupakan langkah strategis dalam mengantisipasi meluasnya penyebaran dan memutus mata rantai penularan PMK pada hewan ruminansia yang ada di Kabupaten Aceh Tamiang. 

"Pemberian bantuan 300 dosis vaksin tersebut bertujuan untuk mengantisipasi wabah PMK pada hewan sapi, kerbau, kambing dan domba yang sedang melanda," ujarnya. 

Wabup juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Aceh melalui Dinas Peternakan Aceh yang telah memberikan bantuan berupa obat-obatan, vitamin, Desinfektan, APD, Hand Spayer, Spuit, Cool Box dan Kartu Vaksinasi.

"Tim vaksinasi PMK Kabupaten Aceh Tamiang sejauh ini, sudah bekerja secara optimal. Buktinya, kasus wabah PMK di Kabupaten Muda Sedia berangsur menurun," kata Wabup Aceh Tamiang. 

Ditambahkannya, 300 dosis vaksin dari Kementan tersebut nantinya akan disalurkan di dua kecamatan yakni kampung Kaloy Kecamatan Tamiang Hulu sebanyak 100 ekor dan Kampung Serba serta Kampung Alur Jambu Kecamatan Bandar Pusaka masing-masing sebanyak sebanyak 100 dosis per kampung. 

"Pemberian vaksin ini dapat mencegah meluasnya penyebaran dan memutus mata rantai penularan virus PMK sehingga masyarakat tidak resah dalam mengkonsumsi daging serta pertumbuhan ekonomi di bidang peternakan dapat berjalan normal kembali," ungkap Wakil Bupati Aceh Tamiang mengakhiri.
Pantauan media usai apel siaga Vaksinasi PMK Kabupaten Aceh Tamiang, tampak Plt Kadis Peternakan Aceh, Zalsurfan saat menyerahkan vaksinasi kepada petugas PMK di Aceh Tamiang dan dihadiri Penanggung Jawab PMK Aceh dari Kementan, drh. Muhammad Syukron Amin, M.Si, Plt Kadis Peternakan Aceh, Zalsurfan, ST, M.Si, Anggota DPRA Komisi II, Nova Zahara, Wabup Aceh Tamiang, HT.Insyafuddin, Kadis Pertanian, Perkebunan dan Peternakan Aceh Tamiang, Safuan, SP dan para undangan lainnya. (pakar).
Komentar

Berita Terkini