Lampu Warning Light Tak Berfungsi Disimpang Kampung Keling, Dishub Kota Tebing Tinggi Jangan Diam

harianfikiransumut.com I Tebing Tinggi- Lampu Peringatan Lalulintas Warning Light Di Simpang Kampung Keling Jalan Lintas Popinsi Prof H.M Yamin Kota Tebing Tinggi sudah tidak berfungsi sejak lama warga pengguna jalan merasa resah. Minggu (10/10/2021)

Salah seorang warga paisal yang kerap dipanggil Icang menyebutkan, beberapa  hari lalu mendengar telah terjadi kecelakaan lalulintas di persimpangan tersebut dan sebelumnya juga telah banyak korban.

Menurut icang, tak berfungsinya lampu peringatan lalulintas Warning Light menjadi salah satu faktor penyebab kecelakaan lalulintas . ketika melintasi persimpangan itu warga merasa was-was karena lampu peringatan Warning Light tidak berfungsi.

Selain itu salah seorang warga yang namanya enggan dipuplikasikan menyebutkan, bahwa lampu Warning Light yang berada di simpang kampung keling sudah lama tidak berfungsi dan  membenarkan adanya kecelakaan sekitar seminggu yang lalu pada siang hari antara pengendara sepeda motor dengan pengendara sepeda motor lainnya.

" yauda lama la lampu itu enggak hidup, enggak diperbaiki. sering terjadi kecelakaan disimpang ini, Seminggu yang lalu baru ada kecelakaan antara sepeda motor dengan sepedamotor ". Ujar Warga sekitar persimpangan.

Menanggapi tak berfungsinya Lampu Warning Light Yusrizal Ketua LP3H Kota Tebing Tinggi, "meminta Dinas Perhubungan Kota Tebing Tinggi untuk secepatnya diperbaiki,agar tidak terjadi kecelakaan lagi dipersimpangan tersebut," Pinta Yusrizal. (Nazli)

Komentar

Berita Terkini