Bupati Labura Berikan Bantuan Al-Qur'an Kepada Hafidz dan Hafidzah

fiksumNews.com : Labura — Bupati Labuhanbatu Utara H.Khairuddin Syah Sitorus, SE memberikan bantuan Al-Qur'an kepada hafidz dan Hafidzah Tahfidz Miftahul Chair Kampung Jawa, Kecamatan Marbau binaan Tuan Syekh Khoirin Dalimunthe. Bantuan diberikan dirumah kediaman Bupati yaitu di Aula Fajar Dolfa Aek Kota Batu, Kecamatan Na IX-X. Sabtu, (15/08/2020)

Bantuan Al-Qur'an dan uang yang diberikan kepada para penghafal Al Qur’an tersebut merupakan bantuan pribadi dari Khairuddin Syah Sitorus dan putranya Hendri Yanto Sitorus, SE (HYS) yang juga merupakan anggota DPRD Labura, pada sabtu sore (15/08/2020) membenarkan. Beliau bersama Ayah dan Ibunya memberikan sejumlah Al-Qur'an kepada para penghafal Al-Qur'an laki-laki (Hafidz) dan penghafal Al-Qur'an perempuan (Hafidzah) di Tahfidz Miftahul Chair Kampung Jawa.

“Ini adalah bagian dari upaya kita dalam mencetak penghafal-penghafal Al-Qur’an di Kabupaten Labuhanbatu Utara,” kata Haji Buyung (panggilan sapaan Bupati).

Orang nomor satu Labuhanbatu Utara inipun berharap bantuan Al-Qur'an yang diberikan di Tahfidz Miftahul Chair tersebut dapat mambantu dan memudahkan para Hafidz dan Hafidza agar lebih cepat menghafal Al-Qur’an.

“Dan tentunya dengan adanya Al-Qur'an ini, juga dapat membantu para tenaga pendidik di tempat itu, sehingga anak-anak kita bisa belajar menghafal Al-Qur’an lebih cepat,” harapnya.

Sementara Pendiri Pesantren Tahfidz Miftahul Chair Syekh Khoirin Dalimunthe menyampaikan terimah kasih kepada Bupati Labura H. Khairuddin Syah Sitorus, SE yang telah memberikan bantuan pribadi Al-Qur'an kepada hafidz dan Hafidzah yang ada di Pesantren ini.

Syekh Khoirin Dalimunthe mengharapkan, dengan adanya bantuan ini, Hafidz dan Hafidzah di Pesantren ini berkembang terus dan dengan sendirinya dapat menciptakan generasi yang islami. “Alhamdulillah, Pesantren ini telah memiliki hafidz dan Hafidzah,” pungkasnya.

Seperti diketahui sejak awal pemerintahannya, Bupati Labuhanbatu Utara H.Khairuddin Syah Sitorus, SE berkomitmen membangun generasi Qurani dengan mencetak Hafidz Quran yang nantinya dapat mengisi seluruh masjid di Kabupaten Labuhanbatu Utara. (Mael Lee)
Komentar

Berita Terkini