Bhayangkari Polres Buol Beri Bantuan Paket Mini untuk Puluhan Anggota Pos PAM

harianfikiransumut.com - Boul : Bhayangkari Polres Buol memberikan bantuan paket mini yang bertujuan untuk memberikan semangat kepada puluhan anggota personil Polres Buol yang melaksanakan tugas sebagai Bhabinkamtibmas dan polisi lalu lintas selama pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar (PSSB) di kabupaten Buol provinsi Sulawesi tengah, Sabtu (06/06/2020).

Paket Bantuan Bhayangkari Polres Buol tersebut di serahkan oleh Wakapolres Buol Kompol.Johnny Bolang,S.Sos,M.H,kepada puluhan anggota Polri pada saat apel pagi di halaman Mako Polres Buol.ada pun paket mini yang di inisiatif Bhayangkari Polres Buol antara lain berisi: Enervon-C,Hand Sanitizer,Permen Hexos,Tolak Angin,Madu rasa (Sachet),serta Masker.
Paket mini inisiatif Bhayangkari Polres Buol yang di tujukan untuk Puluhan Anggota Bhabinkamtibmas dan Lantas tersebut di maksud sebagai bentuk perhatian dan ucapan terimakasih Bhayangkari kepada petugas di lapangan sebab Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) kabupaten Buol provinsi Sulawesi tengah di laksanakan selama dua kali empat belas hari (2 tahap). Tim-
Komentar

Berita Terkini