Bupati Atam Hadiri Halal bihalal dan Peusijuk Pembangunan Masjid Kampung Sekumur

ACEH TAMIANG - fikiransumut.com : Sudah menjadi tradisi Masyarakat Kabupaten Aceh Tamiang, di hari kemenangan Idul Fitri, terkhusus bagi ummat Islam memanfaatkan momen saling bermaafan antar sesama( halal bihalal ) serta syukuran(peusijuk) Pembangunan Masjid Baitul makmur di Kampung Sekumur kecamatan Sekerak kabupaten Aceh Tamiang,(22/06/2018)

Kegiatan halal bihalal dan  peusijuk Masjid Baitul Makmur di Kampung Sekumur di laksanakan usai shalat Jum'at berjamaah bersama Bupati Aceh Tamiang, H. Mursil SH, M.Kn. di masjid Baitul Makmur yang baru saja selesai pembangunan kubahnya.

Dalam sambutannya Bupati Aceh Tamiang, H. Mursil SH, M.Kn, menyampaikan rasa bangganya kepada Masyarakat Kampung Sekumur atas kekompakan dan kerjasamanya dalam membangun masjid Baitul Makmur di kampung tersebut.

Dijelaskannya, menurut kajian agama Islam bahwa jika suatu kaum atau negeri atau kampung beriman kepada Allah, niscaya Allah akan menurunkan berupa rahmatnya di negeri/Kampung tersebut, dan semoga hal ini juga benar benar terjadi di Kampung Sekumur, sehingga terwujud sebagai kampung yang dipenuhi berkah," harap Bupati.

Dari amatan fikiransumut.com, pada acara tersebut, selain Bupati Aceh Tamiang, dihadiri pula oleh  Plt Kepala BPBD, Kepala Dinas Sosial, Plt Kepala Dinas Syariat Islam, Kabag Humas, Kabag Umum, Camat Bandar Pusaka, serta Sekcam dan Kasie Pemerintahan Kecamatan Sekrak,(pakar)
Komentar

Berita Terkini