Pengusaha Pasar Malam Berikan Tali Asih Kepada Anak Yatim Dan Abang Becak

harianfikiransumut.com -Tanjung Morawa :  Untuk yang ke tiga kali nya PT Arty Sampantao Simangke pimpinan pasar malam Pak Boimin atau yang dikenal dengan nama Pak Boy memberikan tali asih kepada 100 anak yatim,10 anak yatim non muslim,15 abang becak,5 orang ibu asuh yang bekerja sama dengan PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Tanjung Morawa di lingkungan pasar malam simpang Abadi Desa Tanjung Morawa A Jumat, (18/1).

Kepala Desa Tanjung Morawa A Sidin Sembiring memberikan apresiasi dan menyambut baik upaya pihak pengusaha pasar malam Pak Boy yang peduli terhadap masyarakat sekitar untuk menambah kebutuhan sehari - hari." Kepedulian terhadap sesama hendak nya menjadi contoh bagi para pengusaha lainnya sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat dalam kebersamaan.Sisi kan sedikit rezeki yang didapat untuk meringankan kehidupan sehari - hari , " tambah Kades Sidin Sembiring.

Pimpinan pasar malam Pak Boy didampingi istri Purnama Sari kepada wartawan mengatakan Setiap bulan usaha yang ditekuninya selalu berpindah - pindah tempat." Jika bulan lalu kami dari Kecamatan Galang,hari ini di Tanjung Morawa,bulan depan kami akan berada di simpang Kuala Tanjung Indrapura,dan paling jauh kami berada di Sibolga , " jelasnya.

Masih Pak Boy,kepedulian terhadap sesama dengan memberikan beras 5 kg/orang dan uang tali asih merupakan bentuk kebersamaan dan menjalin silaturahmi dengan warga sekitar pasar malam.Dengan beranggotakan pekerja sebanyak 30 orang untuk menjaga 11 wahana permainan pasar malam,Pak Boy juga mensejahterakan para pengikutnya agar harmonisasi sesama pekerja tetap terbina dan terpelihara dengan baik.

Sementara itu Ketua PAC Pemuda Pancasila Sugiono alias Sudi yang diwakili Sekjen Syafi'i Tanjung mengucapkan terima kasih atas kepedulian pengusaha pasar malam." Jangan nilai barang yang diberikan,tapi lihat lah kepedulian yang telah diwujudkan.Jika para pengusaha yang bermukim di Desa Tanjung Morawa A dan se-Kecamatan Tanjung Morawa perduli dengan masyarakat,mudah - mudahan kehidupan masyarakat dapat sejahterah " katanya.

Indra (23) pekerja pasar malam yang menjaga wahana perahu berayun (Kora - Kora) asal dari Rantau Perapat Labuhan Batu menjelaskan 11 wahana yang berada dipasar malam,diantaranya baling - baling dengan ketinggian 17 meter isi 20 keranjang yang paling diminati masyarakat,Kora - Kora,Kuda Pusing,mini train,perahu kolam,helicopter, rumah hantu,istana balon,mandi bola dan tong stand,juga ada permainan ketangkasan melempar gelang dan bola kasti dengan hadiah - hadiah menarik jika dapat memainkannya.(Romi)


Komentar

Berita Terkini