Kasat Lantas Sonny Harsono, SIK. Sosialisasi UU NO .22 TAHUN 2009

harianfikiransumut.com - Aek Kanopan : Kasat Lantas Polrest Labuhanbatu AKP. Sonny Harsono SIK, mengadakan sosialisasi UU NO. 22 Tahun 2009 .Kamis 31/01di Lapangan Unit Lantas Aekkanopan,didampingi Kanit lantas Iptu Rusdi Kotto beserta anggotanya. Sosialisasi bertema tentang, "LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN DI UNIT LANTAS AEKKANOPAN KECAMATAN KUALUH HULU LABUHANBATU UTARA".Sonny dalam arahannya kepada abang becak Aekkanopan memaparkan, "betapa pentingnya keselamatan dalam berkenderaan. Lebih lanjut Sonny mengajak seluruh abang becak untuk mematuhi peraturan yang sudah ada. Sonny menyadari abang becak untuk melengkapi kenderaan sangat sulit, sebab berapalah penghasilan tukang becak, namun keselamatan berkenderaan itu sangat penting  justru itu Sonny mengajak  pengendara sepeda  motor harus memakai helm ujarnya. Ia akan memberikan teguran kepada para supir mopen yang selalu mengangkut anak sekolah yang penumpangnya sampai di atas. Beri saya waktu kata  "Sonny. Ratusan abang becak Aekkanopan sangat setuju atas himbauan Kasat. Mereka berjanji akan memenuhi peraturan tentang berkenderaan. Dalam waktu dekat ini akan di adakan acara Milinial Road Safety Festifal di Rantau Prapat yang akan di ikuti anak anak sekolah tingakat SMA sederajat. U. Hardianto
Komentar

Berita Terkini