harianfikiransumut.com | Aceh Tamiang -Di tahun 2023 ini, Kampung Alur Bemban Kecamatan Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang akan menyembelih hewan qurban sebanyak 21 ekor, meliputi 20 ekor sapi dan satu ekor kambing di hari pertama Idul Adha 1444 Hijriah pada Kamis, (29/6/2023) mendatang.
Ketua Panitia Qurban Kampung Alur Bemban, Abdurrahman Wahid, dikonfirmasi wartawan, Selasa, (27/6/2023) melalui telepon selulernya mengatakan bahwa, lebaran Idul Adha 1444 Hijriah ini, ada 21 ekor hewan qurban yang akan disembelih usai melaksanakan shalat Idul Adha 1444 Hijriah.
Penyembelihan hewan qurban nantinya akan dilaksanakan setelah selesai melaksanakan shalat shalat Idul Adha.
Dijelaskannya, dari 21 ekor hewan qurban tersebut, terbagi dari tiga kelompok, yakni dari kelompok dusun sepakat sebanyak tiga ekor sapi hewan qurban yang akan disembelih.
Dari Kelompok Keluarga pak H. Mukhtar di dusun Damai sebanyak tiga ekor sapi hewan qurban dan dari kelompok dusun mesjid sebanyak 14 ekor sapi dan satu ekor kambing yang akan disembelih di lapangan bola kaki kampung setempat.
Alhamdulillah, kata Abdurrahman Wahid, tahun ini jumlah warga kampung Alur Bemban yang berqurban meningkat dari tahun sebelumnya.
Beliau menambahkan, bahwa Untuk jenis hewan qurban, kita lebih memilih sapi lokal yang berada di wilayah kabupaten Aceh Tamiang dengan kondisi sehat dan tidak cacat serta telah cukup umurnya.
Sebelumnya, kita selaku panitia qurban telah melakukan pendataan kepada warga yang berniat untuk melaksanakan ibadah qurban melalui hasil pendaftaran langsung ke panitia qurban.
Untuk 1 ekor hewan (sapi) qurban diperuntukkan untuk 7 orang peserta, sedangkan untuk 1 ekor kambing diperuntukkan untuk 1 orang peserta qurban, kata Abdurrahman Wahid.
Menurutnya, Penyembelihan hewan qurban ini merupakan amalan Sunnah bagi siapapun yang memiliki niat dan kemampuan untuk melaksanakannya, selain itu, berqurban merupakan cara kita untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan dapat membantu masyarakat yang kurang mampu.
Beliau juga menyebutkan, penyembelihan hewan qurban menjadi bagian dari syariat Islam, ini adalah bentuk amalan kita dalam menjalankan perintahnya dan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, ungkapnya mengakhiri. (pakar).