Dinas PUPR Provsu Tambal Sulam Sejumlah Lubang di Depan TPU Sarkawi Tebing Tinggi

harianfikiransumut.com I Tebing Tinggi-
Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang (PUPR) Provinsi Sumatera Utara telah melakukan penambalan terhadap sejumlah titik lubang dikawasan Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) di Kawasan Jalan Prof.H.M.Yamin tepatnya di depan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sarkawi, di Kelurahan Tanjung Marulak Hilir, Kecamatan Rambutan, Kota Tebing Tinggi. Selasa (27/6/23) Siang.


Dinas PUPR Provinsi Sumatera Utara melakukan penambalan sulam terhadap sejumlah titik lubang yang ada diruas Jalinsum, Jalan Prof.H.M. Yamin, tepatnya di depan TPU Sarkawi Kota Tebing Tinggi.

"Ini adalah kegiatan perawatan jalan yang dilaksanakan oleh Dinas PUPR Provinsi Sumatera Utara, inikan Jalan Provinsi, saya disini hanya mengawasi pekerjaan orang ini. Jika pekerjaannya tidak baik ya kita suruh bongkar lagi. Ucap Hasan yang mengaku sebagai pengawas saat dikonfirmasi Wartawan pada Selasa (27/6/23) dilokasi.

Sementara pengurus TPU Sarkawi, Kiding mengaku senang telah dilakukan penambalan sulam terhadap sejumlah titik lubang di depan TPU.

"Ya saya senang lubangnya telah ditempel, abunya pun jadi tidak terlalu banyak jadinya dan pengguna jalanpun merasa nyaman saat melintas. Termaksud cepat dikerjai orang ini, lima hari setelah diberitakan sudah langsung dikerjai," ungkap Kiding seorang Pria parubaya.

Amatan Wartawan dilokasi  pekerjaan tambal sulam terus berlanjut ke arah Simpang Beo Kota Tebing Tinggi.(Nazli) 

Keterangan Foto : Sejumlah pekerja tampak melakukan Tambal Sulam terhadap sejumlah titik lubang di Jalinsum tepatnya di depan TPU Sarkawi, Jalan Prof.H.M. Yamin, Kota Tebing Tinggi. Selasa (27/6/23) Siang.
Komentar

Berita Terkini