Geman dan FPI Kota Tebing Tinggi Apresiasi Atas di Lantiknya Kapolres AKBP. Andreas Luhut Tampubolon

harianfikiransumut.com I Tebing Tinggi-
Organisasi Masyarakat mengatas namakan Gerakan Anti Narkoba dan Front Persaudaraan Islam (FPI) Kota Tebing Tinggi beri apresiasi atas dilantiknya  Kapolres Tebing Tinggi, AKBP. Andreas Luhut Tampubolon, S.I.K.,M.K.P., pada Sabtu (15/4/23) semalam.


"Front Persaudara Islam (FPI) Kota Tebing Tinggi mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan bapak Kapolres yang baru ini, Semoga bisa menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya. Ucap Muslim Istiqomah Sinulingga, Selaku Ketua FPI Kota Tebing Tinggi, kepada Wartawan, Minggu (16/4/23) dini hari.

Dia berharap, Kapolres yang baru dapat melakukan tindakan tegas atas serangkai aktifitas kriminalitas yang menonjol di Kota Tebing Tinggi.

"Kita berharap Kapolres yang baru ini, dapat melakukan pemberantasan atas serangkaian aktifitas Kriminalitas yaitu Narkoba, Judi, Prostitusi dan lain-lain," ungkap Muslim.

Menurut Muslim yang juga Pengurus Pondok Tafiz Asbabul Rahma Kota Tebing Tinggi, "harapan- harapan kepada Kapolres yang baru juga telah dituangkan pada sepanduk-sepanduk yang di pasang dibeberapa jalan protokol di Kota Tebing Tinggi," katanya.

Mengejutkan bagi Muslim, sepanduk-sepanduk yang di pampangkan Geman dan FPI mengudang perhatian yang menarik masyarakat untuk melakukan selfi di bawah sepanduk yang di pajangkan di beberpa Jalan Protokol di Kota Tebing Tinggi.

"Tak disangka sepanduk dan papan bunga dari FPI ini mengundang perhatian menarik bagi masyarakat, karena berisi pesan-pesan moral dan perbaikan bagi masyarakat. Sehingga tidak sedikit masyarakat untuk berfoto selfi disamping maupun di bawah sepanduk tersebut, bahkan anak-anak juga tidak mau ketinggalan untuk berfoto," tutupnya.(Nazli) 


Komentar

Berita Terkini