Penanganan Tidak Maksimal, TBM Banyak Rusak di Afdl 2 Unit Tonduhan

harianfikiransumut.com :  Simalungun - Dalam penanganan perawatan kelapa sawit belum menghasilkan (TBM) menjadi faktor penting bagi perusahaan perkebunan, sebab perawatan secara dini bertujuan agar pertumbuhannya kedepan mampu memberikan hasil keuntungan yang maksimal buat perusahaan tersebut. 

Perawatan TBM dalam hal yang di perlukan seperti pendaringan, penyiangan, penyulaman, pemupukan dan pemberantasan hama dan penyakit, agar pertumbuhan kelapa sawit tersebut bisa tumbuh sehat dan normal. 

Namun hal tersebut sepertinya tidak di lakukan pihak manajemen PTPN IV Unit tonduhan pada tanaman sawit di TBM Afdeling 1 dan 2, terlihat jelas pada tanaman yang terserang hama dan penyakit di saat awak media menelusuri areal tersebut ( jumat 07/10/22).

Serangan hama dan penyakit tersebut tampak melalui gejala-gejala fisik yang timbul pada tanaman, jika tidak segera dikendalikan maka dapat mengakibatkan rendahnya perkembangan dan produktivitas kelapa sawit.

Terpisah, saat awak media meminta penjelasan dari Bapak Jhon Eslin Sinaga selaku Askep PTPN IV Unit Tonduhan melalui pesan singkat whatsapp beliau menjawab," Terima kasih atas pencerahan nya, mungkin kami harus banyak belajar,".sabtu 08/10/2022.

Di karenakan jawaban pihak manajemen melalui askep PTPN IV Unit Tonduhan tidak sesuai yang di pertanyakan awak media,setelahnya langsung di kirim ke Redaksi Harian fiksum.com.(R. Sirait).
Komentar

Berita Terkini