Semarakkan HUT RI Ke- 77, Desa Temiang Gelar Lomba Mancing

harianfikiransumut.com | Bengkalis - Dalam rangka menyemarakkan HUT RI Ke- 77 tahun 2022, Panitia Pelaksana Kegiatan menggelar Lomba Mancing di sungai Tegok, RT.03 RW.03 Dusun Pematang Desa Temiang, Kabupaten Bengkalis., Minggu, (14/8).

Dalam Lomba Mancing tersebut, panitia pelaksana menentukan jenis ikan yang akan di pancing yakni, ikan Pantau dan mengkarik untuk memeriahkan HUT RI yang ke-77

Ketua panitia pelaksana kegiatan, Karma mengatakan, antusias masyarakat untuk mengikuti lomba mancing sangat tinggi, tidak hanya kaula muda dan dewasa, orang tua juga ikut ambil andil.
Mari kita support lomba mancing ini untuk memeriahkan HUT RI Ke-77, tetap semangat dan mudah-mudahan pada tahun depan kita laksanakan lebih meriah lagi, harap Karma.

Sementara itu, Kepala Desa Temiang, Masdar sangat mengapresiasi kepada seluruh panitia yang terlibat dalam mensukseskan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 ini penuh dengan semangat dan kekompakan.

Kegiatan ini juga tidak terlepas berkat kerjasama semua pihak guna untuk meningkatkan silaturahmi antara satu dan yang lainnya, selamat berlomba dan selamat mendapat juara, tutup Masdar.

Saat lomba, terlihat para peserta dengan semangat dan penuh keyakinan untuk mendapatkan ikan pancingannya sehingga menjadi pemenang dalam perlombaan tersebut.

Selanjutnya, waktu pelaksanaan lomba mancing pun berakhi, panitia kegiatan langsung mengumumkan para pemenang lomba mancing tersebut.
Untuk juara 1 dimenangkan oleh Umi Kalsum dengan perolehan ikan Mangkarik wngan hadiah 1 unit Kulkas, disusul juara 2 oleh Rizki Pratama dengan perolehan ikan Mangkarik dengan hadiah kipas angin dan juara 3 diraih oleh Selfi dengan perolehan ikan Mangkarik dengan hadiah magicom.

Bagi peserta yang tidak mendapatkan juara, turut diberikan hadiah hiburan.

Alhamdulillah, acara lomba mancing berjalan sukses, ungkap Karma selaku Ketua panitia lomba mancing, (Uje)
Komentar

Berita Terkini