Warga Dusun Putri Sembilan Bersihkan Batang Pohon Yang Menimpa Jaringan Listrik

harianfikiransumut.com | Bengkalis - Warga Dusun Tiga Putri Sembilan Desa Pancur Jaya Kecamatan Rupat gotong royong bersama membersihkan batang pohon kayu yang menimpa jaringan listrik yang terputus. Rabu, (23/3-22) Malam.

Tumbangnya pohon kayu tersebut diakibatkan oleh angin kencang disertai hujan deras sehingga menyebabkan Arus listrik terputus dan mati ke sejumlah rumah warga.

Kepada harianfikiransumut.com, Ketua RT 08, Canik mengatakan, beruntung dalam  insiden itu tidak ada korban jiwa, hanya  jaringan PLN saja yang terputus, sebutnya.

Tumbangnya pohon tersebut sempat menjadi perhatian warga RT setempat serta terjadinya kemacetan berlalulintas, kata Canik sembari mengatakan agar lebih berhati-hati saat melintas, dikhawatirkan sewaktu-waktu bisa tersengat arus listrik.

Selain itu, warga Desa Pancur Jaya, juga  berharap agar pemerintah desa setempat membuat kebijakan guna untuk membantu dalam upaya penebangan pohon penghijauan melalui lembaga pemerintahan desa setempat,  agar peristiwa tersebut tidak terjadi lagi.

Untuk itu, pohon penghijauan itu sudah layak untuk ditebang agar tidak berdampak buruk kepada masyarakat lingkungan RT 08,, terlebih di musim penghujan, pungkas Canik (Alan)

Komentar

Berita Terkini