Kantor Kelurahan Badak Bejuang Tebing Tinggi Di Sambangi Polisi

harianfikiransumut.com I Tebing Tinggi- Kantor Lurah Badak Bejuang mendadak disambangi personel Bhabinkamtibmas Polsek Rambutan Resor Tebing Tinggi di kegitan itu petugas menyampaikan imbauan kamtibmas kepada Lurah dan stafnya untuk disampaikan juga kepada warga, Rabu (5/10/22) di Jalan Senangin Lk 2 Kel Badak Bejuang Kec Tebing Tinggi Kota, Kota Tebing Tinggi.

Dengan adanya kehadiran Polisi yang selalu sambangi warga masyarakat dengan membuat rasa aman dan nyaman, Bhabinkamtibmas aktif menjalin silaturahmi di kelurahan untuk menyampaikan pesan kamtibmas. 

Dalam hal Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto, mengatakan petugas Bhabinkamtibmas melaksanakan sambang DDS ke Kantor Lurah Badak Bejuang bertemu dengan Lurah M Hatta dan staf kelurahan untuk menyampaikan beberapa imbauan kamtibmas.

Adapun imbauan yang disampaikan antara lain, warga diimbau agar turut serta dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif, tetap mematuhi prokes guna memutus mata rantai penyebaran Virus Corona

“Bijaksana dalam bermedia sosial dan tidak terprovokasi berita hoax terkait naiknya harga BBM,” tandas Kasi Humas.(Naz)

Keterangan Foto : Sejumlah Petugas Kepolisian saat menyambangi Kantor Lurah Badak Bejuang Kota Tebing Tinggi
Komentar

Berita Terkini