Polres Tebing Tinggi Gelar Public Address Ops Keselamatan Toba 2022

harianfikiransumut.com I Tebing Tinggi - Polres Tebing Tinggi gelar Public Address di lokasi rawan pelanggaran Lalu Lintas oleh Satgas 1 Preemtif Ops Keselamatan Toba 2022.

Hal ini dilaksanakan untuk selalu memakai helm saat berkendara dan memakai masker serta menghimbau masyarakat untuk tertib berlalu lintas dan disiplin Prokes 5M, Selasa (8/3/22) di Jalan Sutoyo dan Jalalan Imam Bonjol Kota Tebing Tinggi.

Selain lokasi rawan pelanggaran, sasaran operasi lainnya yakni di lokasi rawan laka, rawan kemacetan, dan lokasi rawan penyebaran Covid 19 di Wilkum Polres Tebing Tinggi.

Pada kesempatan itu, personel Satgas 1 Preemtif melakukan giat Binluh dan Dikmas kepada masyarakat agar tertib berlalulintas dan menjadi pelopor keselamatan berkendara serta memberikan Edukasi agar mendownload Aplikasi Peduli Lindungi kepada masyarakat sebagai bukti bahwa telah terlaksananya vaksin.

Selanjutnya petugas juga memberikan masker dan mengajak masyarakat untuk ikut Vaksin serta senantiasa menghimbau untuk tetap disiplin Prokes 5M di kehidupan sehari-hari dengan wajib pakai masker saat melakukan aktivitas diluar rumah, dan juga dilakukan pemasangan stiker kepada kendaraan bermotor yang melintas.

Dalam keterangannya, Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto kepada wartawan,Rabu (9/3/22) menyampaikan tujuan kegiatan ini adalah demi tercapainya pesan pesan Kamtibcar Lantas kepada masyarakat selama Ops Keselamatan Toba 2022 di Wilkum Polres Tebing Tinggi.

“Hal ini juga untuk menekan pelanggaran Lalulintas dan menurunkan kejadian Laka Lantas serta mewujudkan Polisi yang Presisi, Tangguh dan Profesional selalu disukai masyarakat, dan meningkatkan disiplin masyarakat dalam Prokes 5M dan mengajak untuk Vaksin," tutup Agus.(Naz)

Keterangan Foto : Personil Polres Tebing Tinggi saat menggelar Public Address Ops Keselamatan Toba 2022.

Komentar

Berita Terkini