Adi Darma : Saya Puas, Kejuaraan Karate Piala Bupati Berjalan Sukses

harianfijiransumut.com | Aceh Tamiang –  Kejuaraan Karate Piala Bupati Aceh Tamiang ke-2 yang digelar pada Sabtu (26/3) sampai dengan hari Minggu (27/3) kemarin berjalan sukses. Hal ini dibuktikan dengan antusiasme ratusan karateka usia dini dan pelajar yang mengikuti kejuaraan tersebut.

Bupati Aceh Tamiang, Mursil, SH, M.Kn, melalui Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Adi Darma, yang membuka kegiatan mengaku cukup puas dengan kejuaraan yang digelar. 

“Alhamdulillah, kejuaraan berjalan lancar dan sukses,” ujarnya.

Adi Darma yang juga Ketua Federasi Karate-Do Indonesia (Forki) Aceh Tamiang ini mengungkapkan, kejuaraan yang digelar selain untuk pembinaan karateka muda sekaligus ajang pencarian bibit unggul karateka yang kelak mampu mengharumkan nama Bumi Muda Sedia di even serupa dalam pelbagai level.

Disebutkan Adi, peserta kali ini memang dibatasi. Kejuaraan hanya mengikutkan 182 karateka. 

“Peserta memang kita batasi. Biasanya kejuaraan ini, seperti yang pertama dahulu, diikuti oleh lebih dari 500 peserta. Tahun ini karena masih dalam suasana pandemi, peserta kejuaraan hanya 182 orang,” urainya menyebutkan.

Namun demikian, Adi Darma berpesan kepada para karateka supaya terus semangat berlatih dan menorehkan prestasi. Dikatakannya, meski di tengah keterbatasan akibat pandemi, para atlet tetap bisa berprestasi.Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga, Muslizar saat pembukaan kejuaraan menerangkan, Kejuaraan Karate Piala Bupati Aceh Tamiang ke-2 yang dihelat dua hari kemarin adalah rangkaian Peringatan Hari Jadi Kabupaten Aceh Tamiang ke-20 yang jatuh pada 10 April mendatang.

Muslizar menegaskan, pemerintah kabupaten berkomitmen tinggi terhadap pembinaan atlet dan cabang olahraga yang ada di Aceh Tamiang.

Ketua panitia kejuaraan, Yudi Brata Tama menyebutkan, 182 karateka yang mengikuti kejuaraan berasal dari 11 perguruan/dojo yang tersebar di Kabupaten Aceh Tamiang dan Kota Langsa.

Komentar

Berita Terkini