Peduli Korban Banjir Di Tamiang, Mualem Turun Dan Salurkan Bantuan

harianfikiransumut.com | Aceh Tamiang -- Ketua Komite Peralihan Aceh (KPA) sekaligus Ketua Partai Aceh (PA) Pusat, H Muzakir Manaf atau ‘Mualem’ turun ke daerah Aceh Tamiang guna menyapa dan menyalurkan bantuan terhadap korban banjir.

Kedua lokasi yang disalurkan bantuan tersebut masing - masing di Pesantren Misbahur Rasyad Al-Aziziyah Desa Benua Raja Kecamatan Rantau dan Posko Pengungsian Banjir Kampung Kota Kecamatan Kota Kualasimpang.

Bantuan tersebut berupa sembako dan  diterima langsung oleh pimpinan pesantren dan Datok Penghulu Kampung Benua Raja, Minggu (09/01/2022) malam.

“Semoga bantuan dari kami ini dapat meringankan beban para korban musibah banjir” harap Mualem sembari menyampaikan jangan dilihat apa yang dibawa hari ini.  

Mualem menyampaikan, bahwa kedatangan Tim KPA/PA Pusat ke daerah Kabupaten Aceh Tamiang ini sebagai bentuk kepedulian KPA/PA terhadap warga yang saat ini sedang di alami musibah banjir.

"Kami datang menyapa dan melihat langsung kondisi korban banjir. Bantuan ini kiranya dapat sedikit meringankan beban terhadap saudara kita yang sedang mengalami musibah, Intinya bantuan ini merupakan bentuk kepedulian KPA/PA untuk warga,” ujar Mualem.

Sebelumnya, Mualem dan rombongan juga telah menyalurkan langsung bantuan untuk korban banjir di Aceh Utara, seperti Pirak Timu, Matangkuli, dan Tanah Luas serta Aceh Timur.

"Kedatangan Tim KPA/PA Pusat ini sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang saat ini sedang dilanda musibah. Ini merupakan bentuk kepedulian antar sesama," jelas Wakil Ketua DPRK Aceh Tamiang Fadlon.

Sementara itu Panglima KPA Wilayah Teuming Muhammad Nadir alias Baja mengucapkan ribuan terima kasih atas perhatian dan kepedulian KPA/PA Pusat.

"Semoga bantuan yang dibawa Mualem ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya. Ini bentuk kepedulian Mualem untuk warga Aceh Tamiang," ungkap Baja.

Kedatangan Petinggi KPA/PA Pusat tersebut turut dihadiri Juru Bicara KPA Azhari Cagee serta petinggi lainnya. Wakil Ketua DPRK Aceh Tamiang Fadlon SH, Panglima KPA Wilayah Teuming Muhammad Nadir alias Baja beserta jajaran, Ketua PA Aceh Tamiang T. Helmi beserta jajarannya, Ketua BRA Aceh Tamiang Agus Salim beserta stafnya, (pakar).

Komentar

Berita Terkini