Giat Vaksinasi Massal, Kapolres Usung PD IWO Kabupaten Kepulauan Meranti

harianfikiransumut.com | MERANTI - Upaya mensukseskan giat vaksinasi terus gencar dilaksanakan, begitu juga halnya yang dilaksanakan Polres Kabupaten Kepulauan Meranti. Ianya mengadakan vaksinasi massal dengan mengusung  para insan pers salah satunya yang tergabung di organisasi PD (IWO) Ikatan Wartawan Online Kabupaten Kepulauan Meranti.


Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Meranti, AKBP Andi Yul Lapawesean SIK MH mengungkapkan, stok vaksin yang disediakan cukup banyak jumlahnya. Ada sekitar 1080 dosis vaksin jenis CoronaVac serta 120 dosis Sinovac.


Selanjutnya, untuk lokasi vaksinasi dibagi menjadi 4 titik di 3 lokasi berbeda. Detailnya, ada 2 titik di Taman Cikpuan Selatpanjang, 1 titik di Puskesmas Selatpanjang Kota dan 1 titik di Puskesmas Alai, Kecamatan Tebingtinggi Barat, ungkapnya."


"Maka, untuk setiap titik lokasi vaksinasi, kita distribusikan sebanyak 300 dosis," ujar Andi, Kamis (2/9/2021).


Vaksinasi diutamakan khusus bagi masyarakat umum. Juga diperioritaskan pula kepada bagi yang belum pernah disuntik vaksin sama sekali.


"Ini untuk vaksinasi tahap pertama dan kedua. Sebelumnya mungkin sudah ada masyarakat yang divaksin tahap pertama dengan jenis Sinovac, tahap keduanya boleh vaksin di sini saja," ujarnya".


Alasan mengapa pihaknya mengusung (PD IWO Meranti), karena dia menganggap bahwa jurnalis merupakan  garda terdepan dalam memutus mata rantai pandemi Covid-19 dan ikut serta mensukseskan program vaksinasi ini.


"Rekan-rekan wartawan ini salah satu jembatan edukasi bagi masyarakat, mulai dari memberikan informasi sampai mensosialisasikan tentang Covid-19 dan vaksinasi ini. Sehingga ini perlu kita gandeng supaya tujuan kita bersama dapat tercapai dan sinergi terus terjalin," tutup Andi.


Disamping kesempatan itu juga ketua Terpilih PD IWO Kabupaten Kepulauan Meranti (Rahmat Arifin) memberikan komentarnya ia mengatakan sangat mengapresiasi giat yang dilakukan oleh pak Kapolres ini, serta mengatur kan terima kasih telah memberikan kartu peserta vaksin untuk para pengurus IWO, tukasnya."


"Vaksin ini Jamin aman dan halal. Sangat  berguna untuk meningkatkan imunitas badan kita. Apa bila sudah divaksin, membuat daya tahan tubuh semakin meningkat," ucapnya, tutup.


Penulis : Deki Agustian

Komentar

Berita Terkini