Pemkab Labuhanbatu Kenalkan Buku Register KB Pascapersalinan

harianfikiransumut.com| Labuhanbatu-Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara melalui Dinas Kesehatan setempat mengenalkan buku register KB pascapersalinan menurut catatan yang lebih baik.


Kepala Dinas Kesehatan Labuhanbatu H.Kamal Ilham mengatakan, tanpa pencatatan yang baik dan benar akan sulit bagi kita untuk dapat melakukan perbaikan berdasarkan kondisi yang sebenarnya.


“Program pengenalan buku register KB pascapersalinan (KBPP-Pilihan) kita lakukan pada workshop pekan lalu di Hotel Platinum,” ucap Kamal kepada wartawan, Selasa (15/6/2021)


Kamal menyebutkan, workshop tersebut merupakan kelanjutan dari agenda pendampingan program KBPP-Pilihan yang difasilitasi Johns Hopkins Program for International Education in Gynecology and Obstetrics (JHPiego).


Selain itu dinas P2KB Kabupaten Labuhanbatu juga membagikan buku peraturan Kepala BKKBN Nomor 18 tahun 2020 tentang pelayanan Keluarga berencana pascapersalinan. Yang mana buku tersebut menurut Kabid KBKR Dinas P2KB Labuhanbatu merupakan pegangan fasilitas dalam implementasi KBPP.


Editor    | Redaksi

Laporan| M, Syarif

Komentar

Berita Terkini