DPRD Labuhanbatu Umumkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

harianfikiransumut.com| labuhanbatu - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Labuhanbatu, Sumatera Utara, menggelar rapat paripurna istimewa pengumuman pasangan Erik Adtrada Ritonga dan Ellya Rosa Siregar (ERA) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Labuhanbatu Periode 2020-2024 di gedung DPRD jalan SM Raja Rantau Prapat  Rabu(5/5/2021)


Dalam rapat tersebut, turut hadir Pj Bupati Mulyadi Simatupang, seluruh anggota DPRD Kabupaten Labuhanbatu selain Fraksi Golkar, Sekdakab Muhammad Yusuf Siagian, Kapolres AKBP Deni Kurniawan, Dandim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan, Kajari Rantauprapat Kumaedi, seluruh kepala OPD, para Camat, OKP, Ormas, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tamu undangan


Rapat paripurna dipimpin langsung wakil Ketua DPRD Abdul Karim Hasibuan bersama 2 Wakil Ketua yakni Juraidah dan H.M. Arsyad Rangkuti. Adapun Ketua DPRD Meika Riyanti Siregar, tidak hadir dalam paripurna tersebut.


Naskah pengumuman dibacakan Wakil Ketua DPRD Juraidah dengan Nomor: 170/543/DPRD/2021 Tentang Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih dalam Pemilihan Kepala Daerah Labuhanbatu Tahun 2020.


Usai paripurna, menanggapi pertanyaan wartawan terkait gugatan Paslon 03 ASRI ke MK, Wakil DPRD Abdul Karim Hasibuan mengatakan, tugas DPRD adalah menindaklanjuti surat dari KPU Labuhanbatu terkait dengan salinan dokumen penetapan calon (Bupati/Wakil Bupati) terpilih 2020.


"Jadi, kita menegaskan amanat dari UU Nomor 8 Tahun 2015 Pasal 160 bahwa apabila DPRD telah menerima salinan dokumen dari KPU wajib kita tindak lanjuti dengan melaksanakan rapat paripurna pengumuman maksimal 5 hari," ujarnya.


Dia menambahkan, setelah diumumkan hari ini, dokumen tersebut akan diteruskan kepada Gubernur Sumatera Utara dan nantinya akan dilanjutkan ke pemerintah pusat yaitu Kemendagri.


Sebagaimana diketahui,.Erik Adtrada Ritonga-Elya Rosa Siregar memperoleh sebanyak 88.493 suara atau setara 37,29% dari total suara sah, sebagai Pasangan calon Bupati dan wakil bupati terpilih dalam pemilihan bupati dan wakil bupati Labuhanbatu tahun 2020.


Dia juga berharap agar dokumen ini lancar, sehingga segera dapat dilantik Bupati/Wakil Bupati Labuhanbatu untuk perubahan Labuhanbatu yang lebih baik ke depan nya.


Penulis:M,syarif

Komentar

Berita Terkini