Polsek Rambutan Bersama Perserta Latsitardanus XLI - 2021 Gelar Gotong Royong.

harianfikiransumut.com | Tebing Tinggi -  Kapolsek Rambutan Resor Tebing Tinggi AKP H. SAMOSIR,  S.Pd Melalui Bhabinkamtibmas Polsek Rambutan Resor Tebing Tinggi AIPTU ZULKIFLI Melaksanakan kegiatan  gotong royong Pembersihan parit teng teng bersama dengan  Perserta LATSITARDANUS XLI - 2021 Kota Tebing-Tinggi dan petugas kelurahan serta masyarakat, Senin (11/4/2021) Pagi, di Jalan Martimbang II,  Lingkungan 04, Kelurahan Rantau laban,  Kecamatan Rambutan, Kota Tebing Tinggi.


Giat gotong royong dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Rambutan bersama Perserta Latsitadardanus XLI 2021 beserta warga masyarakat, bertujuan guna membersihkan parit-parit yang tersumbat agar mencegah terjadinya genangan yang dapat menimbulkan banjir akibat derenase parit tidak beroprasi semestinya di wilayah polres kota tebing tinggi.


Dalam kegiatan gotong royong tersebut warga masyarakat yang hadir menyambut antusias kegiatan itu dan menyampaikan ucapan terimakasih kepada Babinkamtibmas polsek rambutan dan Babinsa dan para peserta Latsitadardanus XLI 2021

dikarenakan mau bersama-sama  turun kelapangan untuk bergotong royong membersihkan derenase parit guna mencegah banjir.

Warga berharap, kegiatan ini dapat berkesinambungan di waktu-waktu mendatang, sehingga mencerminkan sinergitas antara masyarakat dan polsek rambutan dalam hal ini Babinkamtibmas beserta Babinsa dan perangkat daerah solid.


Hingga di penghujung kegiatan berlangsung baik dan aman serta kondusif.


Penulis : Nzl

Komentar

Berita Terkini