Walikota Tebing Tinggi Terima KUNKER DPR RI Komisi XI Fraksi PKS H.HIDAYATULLAH, SE

 

harianfikiransumut.com| TebingTinggi - Walikota Tebing Tinggi Ir. H. Umar Zunaidi Hasibuan, MM didampingi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan M. Syah Irwan, Kepala Badan Kesbangpol Kota Tebing Tinggi Zubir Husni Harahap menerima kunjungan kerja ( Kunker ) anggota DPR RI Komisi XI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) H. Hidayatullah, SE dan ketua DPC PKS Tebing Tinggi Muheri Abdullah, SH.

Minggu (28/2/2021), bertempat di Rumah Dinas Walikota Tebing Tinggi. 

Dalam pertemuan tersebut, Walikota mengucapkan terimakasih dan semoga hubungan silahturahmi ini tetap terus terjalin. 

"Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Hidayatullah atas kunjungannya, seraya mendoakan semoga Bapak semakin sukses lagi, saya berharap hubungan silaturahmi jangan sampai putus" ucap Walikota.

Terkait hal Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara di Tebing Tinggi, hal ini sempat dibicarakan Walikota dalam kunjungan tersebut. 

"Karena kota Tebing Tinggi ini termasuk kota jasa, pendidikan. Maka kalau bisa, masuk semua pendidikan di Tebing. Hal ihwal tentang UIN, yang akan menggunakan lahan dan gedung eks Akademi Kebidanan, pergi kita temui Universitas Sumatera Utara (USU), 3 bulan USU baru menjawab, kesulitan personil dan biaya operasional. Kita ke Kementerian Kesehatan, tak sanggup lagi sedang mengurus Covid-19. Pergi Kita ke UIN Sumatera Utara. UIN SU menerima" ungkap Walikota.

"Dan kalau eks gedung Akbid ini tidak digunakan, dikembalikan pada kita" demikian pungkas Walikota.

Anggota DPR RI Komisi XI Fraksi PKS H. Hidayatullah, SE  mengucapkan terimakasih dan mengatakan 

"Kami sampai tanggal 7 Maret, kita turun Medan, Deli Serdang, Serdang Bedagai, Tebing Tinggi untuk menyapa konstituen. Melihat pemilih kita sekaligus melihat kondisi daerah apa yang bisa kita perjuangkan di DPR RI" tutupnya. 


Penulis : Nzl

Komentar

Berita Terkini