Jukir Merupakan Garda Terdepan Untuk Penataan Kota Kualasimpang

harianfikiransumut.com | Aceh Tamiang - Upaya untuk menjadikan kota Kualasimpang agar lebih tertata dan tertib, tidak semudah membalikkan telapak tangan dan perlu kerja keras serta keseriusan.

Melalui Dinas Perhubungan Kabupaten Aceh Tamiang dibawah kepemimpinan Drs. Syuibun Anwar, terus melakukan pembenahan dalam menertibkan perparkiran di Kota Kualasimpang agar tertata rapi.

Seperti halnya yang disampaikan oleh Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Aceh Tamiang, Drs. Syuibun Anwar, Selasa, 16 Maret 2021 disela-sela kesibukannya dilapangan, mengatakan, bahwa Juru Parkir merupakan garda terdepan dalam mewujudkan penataan Kota Kualasimpang.

Sambil memberikan Karcis Parkir kepada Juru Parkirnya, di jalan M. Dahlan Kita Kualasimpang,  Drs. Syuibun juga mengingatkan, agar dalam menjalankan tugas para jukir untuk dapat memberikan Karcis Parkir nya kepada masyarakat yang sedang memarkirkan kendaraannya.

Ditegaskannya, semua kenderaan harus disusun saat parkir, agar tertata rapi sehingga tidak mengganggu pengguna jalan lainnya.

Pantauan media dilapangan, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Aceh Tamiang, Drs. Syuibun Anwar didampingi beberapa stafnya menyambangi sejumlah petugas parkir di kota Kualasimpang sekaligus memberikan arahannya, agar setiap kenderaan yang parkir harus diberikan karcis kepada masyarakat disaat memarkirkan kendaraannya.

Penulis : pakar

Komentar

Berita Terkini