LAPAS Kelas III Leok-Sulteng, Gelar Apel Virtual Narapidana Pengayoman

FiksumNews.com-Sulteng : Lembaga pemasyarakatan kelas III Leok kabupaten Buol provinsi Sulawesi tengah, melaksanakan apel kebangsaan Virtual Narapidana Pengayoman dalam rangka peningkatan kedisiplinan, serta kesadaran berbangsa dan bernegara terhadap warga binaan.

Kegiatan ini berorientasi pemasyarakatan dan pembentukan satuan komunitas Narapidana Pengayoman, bertempat di pelataran Lapas Kelas III Leok,Sulteng,Kamis (24/09/2020).

Apell kebangsaan Virtual Narapidana Pengayoman di hadiri oleh Kalapas Kelas III Leok Edy Yulianto,SH,Pabung 1305 Jefry Mamonto, Danramil Buol Letda Askari Djabar,
Lettu Laut (T) Dwi Yuli H (Danposal  Buol),Eko saputro Hayat SP ( ketua BPK kwarcab Buol) Nurhayati Taim S. Sos ( andalan cabang urusan penegak) Sabran Naukoko M. Pd Sekertaris cabang Kwarcab Buol, Kasubbid fasilitasi kelembagaan politik pemerintahan Kesbang Kabupaten Buol Sari Dewi Siradjudin,S.Sos.

Acara yang di laksanakan tersebut  terselenggara secara bersama-sama dengan lapas kabupaten lainnya  se-Sulawesi tengah Lewat Video Conference yang di pandu langsung oleh Kakanwil Kementerian hukum dan HAM provinsi Sulawesi tengah.

Dalam kegiatan Vidio Conference tersebut juga  hadir Danrem 132/Tadulako Brigadir Jenderal TNI Farid Makruf yang memberikan penyampaian tentang nilai-nilai kebangsaan,kedisiplinan,bernegara dan cinta tanah air kepada narapidana Lapas Palu.

Dalam kegiatan tersebut, Lapas Kelas III Leok kabupaten Buol provinsi Sulawesi tengah menampilkan atraksi yang di perankan oleh 21 orang warga binaan dalam perwujudan nilai-nilai kebangsaan. Video Conferencee  di tutup dengan pemberian penilaian terhadap atraksi dan penampilan yang di Laksanakan oleh warga binaan. Lapas Kelas 1 Palu keluar sebagai juara 1, Lapas Kelas III Leok kabupaten Buol mendapatkan juara II,dan juara III di raih Lapas Kelas III Tolitoli.(Henny)
Komentar

Berita Terkini