Lahan Dalam HGU PT. Surya Bratasena Plantation Terbakar Lolos Pantauan Aplikasi Dasboard Lancang Kuning

FiksumNews.com - PELALAWAN : Tak diketahui persis penyebab kebakaran yang terjadi di lahan konsensi HGU PT. Surya Bratasena Plantation yang terletak pada Avdeling 7 Desa Betung, Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan, Riau. Kejadian terbakarnya lahan tersebut menurut laporan salah satu warga Betung yang tidak ingin disebutkan namanya pada awak media terjadi selasa 08/09/2020 sekitar pukul 14:15 WIB.

Saat kebakaran tersebut diketahui oleh warga, spontan saat itu juga masyarakat peduli api (MPA) desa Betung berjibaku memadamkan api tersebut dengan peralatan seadanya tanpa bantuan dari pihak yang berwajib dan pihak perusahaan PT. Surya Bratasena Plantation, namun berkat kegigihan warga betung pada sore harinya sekitar pukul 16:25 WIB api tersebut sudah padam total.

Warga sangat menyayangkan kejadian kebakaran tersebut dikarenakan dari pihak perusahaan Surya Bratasena yang seharusnya bertanggung jawab penuh dalam upaya penanganan dan pencegahan Karlahut di dalam HGUnya malah terkesan tidak peduli sama sekali.

Warga meminta kepada bapak Kapolda Riau agar bertindak tegas terhadap insiden kebakaran di lahan PT. Surya Bratasena Plantation.

Berdasarkan tinjauan tim awak media di lapangan kejadian ini juga tidak terpantau oleh aplikasi dasboard lancang kuning Polsek Pangkalan Kuras, saat salah satu awak media menanyakan langsung dengan pangilan telepon kepada Kapolsek Pangkalan kuras melalui Kompol Ahmad mengenai perihal kejadian kebakaran tersebut.

Kompol Ahmad mengaku tidak mengetahui terkait terjadinya kebakaran lahan milik PT Surya Brata Sena plantation ini.

“Kok saya tidak tahu, nanti akan saya lihat,” ujar Kapolsek singkat.(Duliater Srt)
Komentar

Berita Terkini