Lagi, Proyek Kementerian PUPR di Tanah Karo Tanpa Plang Data.


fiksumNews.com - Tanah Karo : Proyek yang ditangani Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) kembali ditemukan tanpa memasang plang data di Kabupaten Karo, Sumatera Utara.

Sebelumnya proyek pemasangan saluran pipa pengadaan air minum di seputar Kabanjahe tidak ada pasang plang data proyek di lokasi pekerjaan.

Sekarang ditemukan lagi proyek kementerian PUPR yang lain tidak memasang plang data yaitu proyek pembuatan drainase dan pelebaran jalan nasional jurusan Kabanjahe - Pematang Siantar tepatnya di dusun Buah Rangang Desa Bunuraya Kecamatan Tigapanah.

Padahal sesuai peraturan pemerintah terkait pengadaan barang dan jasa bahwa setiap proyek yang dananya bersumber dari uang negara harus pakai plang data sehingga dapat dipantau oleh masyarakat.

Dari amatan beberapa wartawan di lapangan pada Kamis dan Jumat, 27,28 Agustus 2020 lalu, terlihat sejumlah pekerja memakai rompi oranye sedang  sibuk melakukan pekerjaannya.
Ketika ditanya tentang data proyek, mereka mengatakan tidak tahu seraya menunjuk pada plang peringatan agar hati hati, karena ada pekerjaan jalan. 

Pada plang tersebut terdapat tulisan Kementerian Pekerjaan umum dan Perumahan Rakyat Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sumatera Utara Satker Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah II Sumatera Utara. 

Pembuat Komitmen 4.4.Sumatra Utara. Revitalisasi Drainase Program Padat Karya.

Namun, tidak ada tertulis tentang data proyek. Sehingga tidak diketahui berapa biaya dan sumber dana proyek maupun kontraktor pelaksana, konsultan serta waktu pelaksanaan pekerjaan. (SUR).
Komentar

Berita Terkini