Ketua Panitia Seleksi : Ismail SE, I Terpilih Sebagai Direktur PDAM Tirta Tamiang

fiksumNews.com - Aceh Tamiang : Setelah mengikuti tahapan seleksi akhir yakni seleksi wawancara bersama Bupati Aceh Tamiang H. Mursil, SH, M.Kn pada (28/7) lalu  di Ruang Kerja Bupati.

Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang melalui Ketua Panitia Seleksi Direktur PDAM Tirta Tamiang, H. Basyaruddin SH sampaikan hasil seleksi setelah mengikuti uji wawancara terhadap ketiga kandidat calon direktur PDAM Tirta Tamiang.

Hal itu di jelaskan oleh Ketua Panitia Seleksi Direktur PDAM Tirta Tamiang, H. Basyaruddin SH kepada fiksumNews.com Selasa (4/8) di ruang kerjanya.

Sebelumnya, ketiga kandidat calon direktur PDAM Tirta Tamiang tersebut, Dr. Nasruddin, ST, MT, Ismail, SE, I dan Amrullah, ST telah mengikuti tahapan seleksi UKK yang berlangsung pada tanggal 22 Juli 2020 lalu melalui tahapan seleksi ujian tulis, persentasi makalah dan dilanjutkan dengan tahapan Assessment Psikologi pada 23 Juli 2020 lalu.

Hari ini, Kata H. Basyaruddin SH, panitia mengumumkan bahwa Dr. Ismail, SE, I yang juga mantan anggota DPRK Aceh Tamiang telah dinyatakan sebagai pemenang dan memiliki nilai tertinggi dari hasil seleksi Direktur PDAM Tirta Tamiang.

Ditambahkan, untuk pelantikan pihaknya masih menunggu waktu, dan pastinya akan dilaksanakan pada Agustus 2020 ini juga, sebutnya.

Ketua Panitia Seleksi Direktur PDAM Tirta Tamiang H. Basyaruddin SH berharap, dengan adanya penetapan defenitif ini dapat lebih fit dan mampu dalam lebih menentukan sikap, paparnya, (pakar).
Komentar

Berita Terkini