Rapat Harungguan Kec. Hatonduhan Bahas Kegiatan Upacara Hari Kemerdekaan

fiksumNews.com : Simalungun  - Jelang Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI Ke 75, Camat mulai membahas proses pelaksanaan kegiatan upacara.

Di tengah Pandemi Covid-19, Upacara pelaksanaan HUT RI akan tetap dilaksanakan namun jumlah peserta akan di batasi dan juga tetap mengikuti protocol kesehatan.

Hal itu di sampaikan Camat Hatonduhan Drs Zocson Silalahi MPD saat rapat bersama di ruang harungguan kantor Camat Hatonduhan, yang di ikuti Para Pangulu Se-Hatonduhan, Bona Uli Rajagukguk Anggota DPRD Simalungun, Muspika Kecamatan, Pihak Perkebunan PTPN IV unit Tonduhan dan beberapa tokoh pemuda dan tokoh masyarakat. Sabtu (18/07/2020)

Surat edaran Bupati Simalungun untuk pelaksanaan Upacara kemerdekaan RI dibacakan Camat Hatonduhan, dari keterangannya, bahwa kegiatan upacara hanya akan di ikuti 30 peserta dan akan dilaksanakan di lapangan AFD II Plasmen Hatonduhan, kami mengharapkan para Pangulu datang bersama perangkat desa saja, ujar Camat Silalahi.

Terpisah, Anggota DPRD Simalungun Bapak Bona Uli Rajagukguk memberikan masukan saat rapat berlangsung, menurutnya, "Pelaksanaan upacara HUT RI dipastikan tak semeriah sebelunya, wabah Covid-19 masih mengancam anak bangsa, kita harus ikuti prosedur jalankan protocol kesehatan, imbuhnya.

Di singgung soal Bantuan Dia menjelaskan, "Para Pangulu harus bisa membuat kebijakan, tapi jangan diatas kebijakan, artinya ketika bantuan datang laksanakan pembahagian bantuan sesuai aturan, kami menyadari tekanan yang dirasakan kawan-kawan Pangulu soal pembahagian bantuan, belum lagi dampak riak-riak masyarakat yang menuntuk keadalian, tapi semua itu adalah resiko kita di pemerintahan.

"pastinya kami dari Komisi 1 DPRD Simalungun selalu memantau  segala bentuk kegiatan yang laksanakan Pemerindah daerah dan desa, koordinasi jika memanga ada yang diperlukan, Kata Bona Uli Rajagukguk diadapan Para Pangulu.

Dia juga menyinggung perwakilan dari PTPN IV unit Tonduhan, agar segera menyalurkan dana CSR untuk Nagori-nagori yang berbatasan langsung, agar masyarakat dapat menerima manfaat dari PTPN IV khususnya Unit Tonduhan, katanya. (Aziz)
Komentar

Berita Terkini