Peduli Covid 19, Pemerintah Kampung Rantau Pauh Gelar Aksi Berbagi Masker

harianfikiransumut.com - Aceh Tamiang : Peduli terhadap pencegahan pandemik Virus Corona Perangkat Kampung Rantau Pauh Kecamatan Rantau Kabupaten Aceh Tamiang menggelar aksi berbagi masker kepada masyarakat.

Aksi berbagi masker tersebut berlangsung di Pusat Pembelanjaan Pasar Pagi kecamatan setempat, Jumat (8/5/020).

Dalam upaya memutuskan mata  rantai penyebaran Virus Corona, Kita harus bersatu dan bahu membahu melawannya.

Gunakan masker, jaga jarak dan kurangi aktivitas di luar rumah  atau stay dirumah" harap Datok Penghulu Kampung Rantau Pauh, Siti Adnen.

Melalui nada kerasnya, Siti Adnen terus mengkampanyekan cara  pencegahan penyebaran covid-19, ayo gunakan masker, karena Maskerku melindungimu dan Masker mu  dapat melindungiku" ucapnya.

Siti Adnen, sapaan akrabnya  Datok Neneng itu menghimbau kepada masyarakatnya agar senantiasa membiasakan diri dengan pola hidup sehat dan lingkungan bersih.

Insyaallah, jika membiasakan diri dengan kebersihan maka kita akan sehat dan akan diselamatkan dari segala penyakit, sebut Datok Neneng.
Kepada harianfikiransumut.com, Datok Neneng mengatakan, kegiatan ini dilakukan dalam rangka memutuskan mata rantai penyebaran pandemik Virus yang saat ini sedang mewabah di seluruh penjuru dunia, termasuk di Indonesia dan Aceh.

Kegiatan pembagian masker tersebut dilakukan sebagai bentuk kepeduliannya kepada masyarakat, terlebih-lebih warganya.

Aksi sosialnya itu, Pemerintahan Kampung rantau pauh juga melibatkan pihak Babinsa, Poldes, Pihak Puskesmas Rantau beserta Tim Relawan Covid 19 Kampung Rantau Pauh. 

Ditambahkannya, kepada masyarakat yang telah mendapatkan masker, diharapkan untuk selalu menggunakanya di  saat melakukan aktifitas diluar, lebih baik mencegah daripada mengobati, pungkasnya, (pakar).

Komentar

Berita Terkini