Desa Sukabaru Beserta Bhabinkamtibmas Dan Bhinamas Lakukan Penyemprotan Disinfektan Cegah Penyebaran Virus Corona

harianfikiransumut.com–Lampung Selatan : (PHBS) perilaku hidup bersih dan sejahtera itu penting seperti yang saat ini dilakukan oleh Sopiyan yakub Kepala Desa sukabaru kecamatan penengahan,kab.lampung selatan, yang sedang melakukan penyemprotan untuk cegah virus Corona (Covid-19), kamis,(26-03-2020) 10:05 WIB.

Dengan antusias dan peduli lingkungan Kades Sukabaru berinisiatif bersama bhabinkamtibmas, bhabinsa dan jajaran staf desa melakukan penyemprotan untuk mengantisipasi penyebaran virus yang sedang mewabah,, apa lagi penyakit yang saat ini sangat ditakut kan oleh masyarakat, Indonesia,yaitu Corona/(covid19)

Kegiatan tersebut dilakukan dalam lingkungan kantor desa dan mensosialisasi kelingkungan masyarakat, dengan melakukan kegiatan penyemprotan kesuluruh wilayah desa sukabaru.

Semoga seluruh masyarakat Sukabaru dan sekitarnya dijauhkan dan dihindarkan dari wabah semua penyakit seperti(Corona), Covid-19, ucap Sopiyan yakub (kades) .

Dan kepada masyarakat desa sukabaru, agar menciptakan lingkungan bersih,supaya sehat, dan tetap melakukan aktivitas seperti biasa untuk masyarakat dan jangan panik, tutupnya.
(dede ahmad)
Komentar

Berita Terkini