Di Duga Seorang Oknum Polisi Bersama Tiga Rekannya Tertangkap BNN Dan Bea Cukai Di Bengkalis

harianfikiransumut.com - DUMAI : Seorang oknum anggota Polri berinisial RA alias Rafi berpangkat 
Brigadir merupakan personil Polsek Rupat Polres Bengkalis, di tangkap BNN Pusat Dan Bea Cukai Dumai.

Selain menangkap RA, BNN Pusat dan Bea Cukai Kota Dumai juga menangkap tiga(3) orang rekannya warga sipil atas keterlibatanya dalam serangkaian peredaran jaringan narkotika.

Ke empat tersangka ditangkap di Jalan Gatot Subroto Kelurahan Bukit Timah, Kota Dumai tepatnya di Depan Alfa Mart, sekira pukul 21.30 wib, Senin, (17/2/2020).

Dijelaskan, bahwa ke 4 orang tersangka tersebut berinisial RI, RA, PU dan HE, serta 2 buah mobil Avanza warna silver dan Brio warna merah, turut diamankan oleh petugas gabungan.

Selama dalam melaksanakan Operasi berantas Narkotika yang dilakukan BNN Pusat bersama Bea Cukai, pihaknya telah berhasil menyita barang bukti lainnya berupa puluhan kilo Gram Sabu dan puluhan ribu ekstasi.

Kasi Pelayanan dan Informasi Bea dan Cukai Dumai Gatot Kuncoro, mengatakan laporan jumlah barang bukti sementara dari penangkapan gabungan yang berlangsung selama 3 hari telah menyita 30 ribu butir ekstasi dan 10 KG Sabu bersama 4 orang tersangka, sebutnya.

Sementara informasi yang dirangkum dari pihak kepolisian melaporkan bukti yang ditangkap diantaranya, 10 kg Narkotika jenis shabu dan 60 ribu butir narkotika jenis ekstasi.

Barang haram itu diduga kuat berasal dari Malaysia dan Transit melalui Pulau Rupat untuk di kirim tujuan akhir kearah Medan Sumatera Utara,(rilis Uje )
Komentar

Berita Terkini