PTPN3 Kebun Gunung Pamela Sosialisasikan Germas dan P4GN Bagi karyawannya

harianfikiransumut.com-Tebing Tinggi : Peduli terhadap kesehatan  serta menjauhkan dan meminimalisir agar tidak terkontaminasi seluruh karyawan  dari  penyalah gunaan peredaran narkoba pihak manajemen kebun Pamela, gelar sosialisasi Gerakan Hidup Sehat Masyarakat ( Germas ) dan penyalah gunaan narkoba. Di areal kantor Afdeling II Kebun Gunung Pamela, pada Kamis (9/1/2020)

Kegiatan yang berlangsung mulai tanggal 6 sampai 10 Januari 2020 dan dimulai pada pukul 08:00 wib, di awali dengan kegiatan senam kesehatan kebugaran, kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan cek gula darah dan asam urat terhadap istri-istri karyawan dengan pelayanan dari dokter Sri pamela

Hadir dalam kegiatan tersebut, Meneger Kebun Gunung Pamela Insinyur Seno Aji, Ibu Ketua IKBI, Asisten Personalia Kebun Indera kelana , Asekeb pak sis dan seluruh karyawan pimpinan yang ada di kebun gunung pamela serta istri-istri karyawan pimpinan dan  rombongan dokter dari sri pamela PT.PSMM

Ketua Serikat Pekerja Kebun (SPBUN) Basi Kebun Pamela  Zul Ahmad Lubis, saat diwawancarai harianfikiransumut.com menjelaskan, "bahwa kegiatan ini dalam rangka sosialisasi Gerakan hidup sehat masyarakat yang dilingkungan kebun gunung pamela khusus kepada istri-istri karyawan dengan notabene harus diturut  sertakan dokter sebagai nara sumber salah satunya", kata Zul Ahmad Lubis

Lanjut nya memaparkan, " setelah kegiatan sosialisasi Germas ini juga akan di iringi dengan pemeriksaan cek gula darah dan asam urat". Ujar nya

Lebih lanjut ketua SPBU mengatakan, baru setelah ini kita akan buat sosialisasi-sosialisasi bagi karyawan berkaitan dengan Germas dan sosialisasi narkoba. Ungkap nya

Menurutnya, saat ini peredaran  narkoba sangat meresahkan untuk itu tujuan dari sosialisasi narkoba untuk meminimalisir supaya narkoba itu tidak berada dilingkungan perusahaan khususnya Kebun Gunung Pamela dan seluruh karyawan tidak terkontaminasi narkoba. Tandas Ketua SPBUN

Ketua SPBUN berharap," seluruh karyawan dan batinya terjauhi dan terhindar dari narkoba, kemudian karyawan itu harus sehat beserta bati-batinya karena dengan sehatnya karyawan mereka dapat mengalih hasil produksi yang baik dan maksimal sesuai harapan''. Harap ketua SPBUN Basis Kebun Gunung Pamela. ( Nazli )
Komentar

Berita Terkini