Datok Baling Karang Apresiasikan Kinerja Forkompimda Aceh Tamiang

harianrikiransumut.com - Aceh Tamiang : Datok Desa Baling Karang Kecamatan Karang Baru, sampaikan apresiasinya kepada pemerintah daerah kabupaten Aceh tamiang atas kepeduliannya pasca terjadinya Longsor di jalan utama menuju pusat kecamatan sekerak, 11 November 2019 lalu, Sabtu (16/11/2019).

Apresiasinya itu tidak hanya melalui media massa, bahkan disampaikannya pula hingga ke media sosial di akun Face Book(FB) nya sendiri.

Datok Desa Baling Karang, Jhoni Sardi melalui pesan WhatsApnya menyampaikan, Apresiasinya dan ucapan trima kasih kepada pemerintah daerah, baik Forkopimda Aceh Tamiang dan Forkompimcam Sekerak atas kinerjanya, telah peduli dengan kondisi bencana longsor di desanya dengan menurunkan alat berat excavator untuk membersihkan sisa material yang menutupi badan jalan tersebut.

Jalan tersebut ditutupi oleh material tanah sisa dari hasil longsor kurang lebih sepanjang 150 Meter.
Alhamdulillah, atas nama masyarakat desa baling karang, saya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah kabupaten Aceh atas kepedulian nya dan telah tanggap akan bencana longsor di kampungnya.

Saat ini, masyarakat telah dapat menggunakan kembali jalan tersebut untuk beraktivitas sebagaimana biasanya, ucap Datok Jhoni.

Dalam pelaksanaan evaluasi tanah longsor tersebut turut perbantuan oleh BPBD Aceh Tamiang, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, Serma Syaiful Bahri anggota Kodim 0117/Atam serta perangkat kampung dan masyarakat yang berada disekitarnya, (pakar).
Komentar

Berita Terkini