Wabup H Zainuddin Mars Kunjunjungan Kerja di Pancur Batu

harianfikiransumut. com-Pancurbatu : Wakil Bupati Deli Serdang H Zainuddin Mars melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Pancur Batu, Selasa (9/4), yang dipusatkan di Halaman Kantor Camat Pancur Batu.

Wakil Bupati yang hadir bersama Kadis Perkim Khorum Rizal, Kadis Kominfo Haris Binar Ginting, Ka. BPBD Deli Serdang Drs. Zainal Abidin Hutagalung, Kadis Sosial Drs. Hendra Wijaya, Kasat Pol. PP Suryadi Aritonang disambut tokoh masyarakat, tokoh Adat setempat.

Acara kunjungan kerja itu dirangkai, penyerahan berbagai bantuan seperti bantuan dana simpanan pinjaman kepada kelompok ekonomi, penyerahan bibit jagung kepada kelompok tani, penyerahan akte nikah,penyerahan peralatan belajar kepada peserta kejar paket "C" kelas tuntungan I dan kelas Kantor Camat serta penandatanganan prasasti peresmian kantor Desa Durian jangak serta peresmian aula kantor Desa Perumnas Simalingkar.

Pada kesempatan itu Wabup Deli Serdang H Zainuddin Mars telah mengatakan bahwa Kabupaten Deli Serdang sebagai salah satu kabupaten yang memiliki banyak prestasi di Provinsi Sumatera Utara.

“Saya selalu sampaikan di berbagai kesempatan  bahwa kabupaten Deli Serdang sekarang ini dengan bangga telah menempati posisi keberhasilan karna  ketika kita mengukur tingkat keberhasilan pembangunan daerah maka salah satu ukuranya adalah penurunan tingkat kemiskinan dan alhamdulillah Deli Serdang telah berhasil menurunkan angka kemiskinan menjadi 4,6% angka terendah di provinsi sumatera utara ” ungkapnya.

Sebagai kecamatan yang akan saya kenang selamanya H Zainuddin Mars mengajak masyarakat pancur batu untuk lebih baik lagi, lebih maju lagi, lebih berdaya saing, lebih religius dan bersatu dalam kebhinekaan oleh karna itu kepada seluruh elemen masyarakat di Pancur batu ini untuk bergandengan tangan, bahu membahu untuk mensukseskan program pembangunan di Kabupaten Deli Serdang.

Karna dari berbagai kegiatan yang saya lakukan ketika pelaksanaan pilkada yang paling terkesan di Kecamatan Pancur Batu ini,karna ketika saya diarak memakai becak dari Bintang Meriah sampai ke Jambur gotong royong karna seumur-umur belum pernah digiring dengan becak begitu banyak hingga terkesan dan terharu.”ucap H Zainuddin Mars

Sebelum bertolak kembali Wakil Bupati Deli Serdang H Zainuddin Mars menyempatkan diri meninjau aula kantor Desa yang telah dibangun yang sekaligus meresmikanya yang ditandai dengan pemotongan pita.(Romi)
Komentar

Berita Terkini