Menunggu Sidang, 7 Napi Berhasil Kabur Dari Tahanan Pengadilan Negeri Pelalawan.

harianfikiransumut.com - Pelalawan : 
Tujuh Tersangka kasus Narkoba yang akan menjalani persidangan di Pengadilan Negeri Pelalawan berhasil melarikan diri dari dalam sel tahanan Pengadilan Negeri Pelalawan, Selasa(19/3/2019).

Di ketahui ke tujuh tersangka narkoba dan kasus kriminal lainnya melarikan diri sekitar jam 17.00 wib, saat itu pengawal dari kejaksaan akan menjemput para tersangka yang akan menjalani persidangan.

Sewaktu di panggil ketujuh tersangka tersebut tidak keluar dari sel tahanan Pengadilan Negeri Pelalawan, saat di lihat ke dalam ruang sel ke tujuh tersangka tersebut sudah tidak berada di dalam sel, sewaktu di lihat ke atas Plafon ternyata jeruji besi penghalang Plafon sudah jebol.
“ke tujuh tahanan itu kabur tadi sekitar jam 17.00 wib, sepertinya ke tujuh tahanan itu kabur melalui Plafon sel tahanan, karena kita lihat jeruji besi yang melingkari plafon sel itu sudah terbuka(kuncinya rusak-red).”terang Ishar saksi yang berada di lokasi kejadian kepada jelajahriau.com selasa(18/3/2019).

Di ujung telpon Kasi Intel Kejaksaan Pelalawan membenarkan ketujuh tahanan kabur dari Sel di Pengadilan Negeri Pelalawan.(memang benar tadi ada kejadian tujuh tahanan kita melarikan diri dari Sel di Tahanan Pengadilan Negeri.”jelas Praden Kasiintel Kejaksaan Pelalawan.

Lanjutnya,”kini kita tengah melakukan pengejaran, satu dari tujuh tahanan yang kabur itu berhasil di tangkap warga Desa Makmur.” Tutupnya.(Dana/Duliater/rls)
Komentar

Berita Terkini