Kebakaran Dinihari Hanguskan Bangunan di Samping Kedai Kopi Jambi,

harianfikiransumut.com- PELALAWAN : Kota Pangkalan Kerinci pada dini hari dihebohkan dengan kejadian kebakaran yang menghanguskan gudang barang bekas dan dua pintu kedai semi permanen, Selasa (5/3/2019) sekira pukul 01.30 Wib di KM 1 Jalan Koridor PT RAPP Kec. Pangkalan Kerinci tepatnya di samping ruko Kopi Jambi.

Kronologis kejadian menurut keterangan resmi Paur Humas Polres Pelalawan terungkap, sekira pukul 00.00 Wib, saat itu saksi 1 melihat karyawan gudang barang bekas membakar sampah tepatnya disebelah gudang. Diperkirakan sekira pukul 01.30 Wib api bekas pembakaran sampah tersebut masih hidup dan membesar sehingga api menjalar hingga menghanguskan gudang barang bekas dan 2 pintu kedai semi permanen.

Diketahui bangunan yang terbakar adalah, gudang barang bekas BR. Pandiangan, kedai tuak Sdr. Sihombing, dan bengkel Motor Sdr. Kembar Sitorus. Tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut, sementara kerugian materil belum bisa di taksir, Terang Paur Humas Polres, Ipda Leonardo Sitanggang, SH.

Api kemudian berhasil dipadamkan sekira pukul 03.00 Wib dengan bantuan 2 Unit Mobil Damkar BPBD Pemkab Pelalawan. (Duliater/rls).
Komentar

Berita Terkini