Pj Kades Ulu Merah Sebut Runtuhnya Bangunan Beronjong Akibat Faktor Alam

Edy Ka. Biro fikiransumut.com Saat Melakukan Konfirmasi Kepada 
Suardana Berutu Pj. Kades Ulu Merah
Pembangunan Beronjong Desa Ulumerah, kecamatan Sitellu Tali Urang Julu (STTU Julu), kabupaten Pakpak Bharat yang baru  selesai dikerjakan di Tahun 2018 pada bulan Desember runtuh akibat bencana alam

Hal ini dikatakan PJ Kepala Desa Ulumerah, Suardana Berutu saat dikonfirmasi diruang kerjanya menjelaskan kepada Harian FIKSUM bahwa runtuhnya bangunan beronjong tersebut akibat bencana alam.

“Memang benar pekerjaan beronjong tersebut sudah runtuh, tapi runtuhnya bronjong itu bukan disengaja atau pekerjaan nya asal asalan, masyarakat yang mengerjakan sudah sesuai dengan juknis jadi runtuhnya bangunan bronjong tersebut akibat Bencana Alam”. Jelasnya

Anggaran pembangunan beronjong dari Dana Desa Tahun 2018 yang bertujuan untuk tembok penahan badan jalan yang amblas pada tahun 2018, dengan runtuhnya bangunan beronjong tersebut,  Pj Kepala Desa sudah menyurati pihak Inspektorat dan Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) pakpak Bharat agar sama sama mengecek lokasi tersebut

“Saya berharap kepada Inspektorat dan Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) pakpak Bharat agar sama sama mengecek lokasi  bangunan beronjong tersebut, dengan membenarkan nantinya supaya masyarakat tau bahwa pengaruh faktor alam” Tutupnya (Edi)
Komentar

Berita Terkini