Bahas Program dan kegiatan Tahun 2020, Kec.Bukit Malintang Gelar Musrenbang.

harianfikiransumut.com - Madina : Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan ( Musrenbang ) untuk Pembahasan Program dan kegiatan Tahun 2020 di tingkat kecamatan dengan thema: "Dengan Semangat Musrenbang Perlu Peningkatan Infrastruktur"Dan Konektivitas, Penanggulangan Bencana "Komunikasi dan Informatika, serta Sumber Daya Air".

Tempat acara pelaksanaan di Aula Kantor Camat Bukit Malintang, Selasa 12/02/19.


Musrenbang di buka oleh Camat Bukit Malintang Bapak Syukur Soripada Nasution S.Sos yang mewakili Bupati Mandailing Natal Bapak Drs. Dahlan Hasan Nasution, beliau (Camat) menyampaikan Musrenbang Kecamatan merupakan forum antar pelaku pembangunan dalam rangka menghimpun membahas dan menyepakati usulan usulan prioritas pembangunan di Desa/Kelurahan, musrenbang kecamatan adalah bagian dari rangkaian proses perencanaan dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pembanguan Daerah (RKPD) Kabupaten Mandailing Natal sebagaimana yang di atur dalam perundang undangan.


Kepada peserta musrenbang kecamatan agar usulan yang di sampaikan merupakan prioritas dan kebutuhan masyarakat yang dapat membantu terwujudnya Mandailing Natal yang berdaulat pangan, mandiri ekonomi, sehat, cerdas yang di dukung sarana dan prasaranan, infrastruktur yang kuat, masyarakat yang religius dan berbudaya serta berkelanjutan, harapnya dengan mengakhiri arahan.


Sementara pihak instansi Bappeda Madina Ahmad .SH. menyampaikan daftar program atau kegiatan 2019 Bukit Malintang seperti 1: Program perencanaan pengembangan perikanan, 2: Program pembangunan infrastruktur pedesaan dan perkotaan, 3: Program sarana dan prasarana perhubungan, 4: Pembangunan sisi darat pembangunan bandara Bukit Malintang, 5: Program peningkatan jalan dan jembatan, 6: Peningkatan hasil produksi peternakan, 7: Penyelenggaraan penyuluh pertanian, perikanan dan kehutanan, 8: Program peningkatan ketahanan pangan ( pertanian/perkebunan), mengakhiri penyampaiannya dia (Ahmad) Melanjutkan ke sisi tanya jawab


Adapun yang hadir dalam acara musrenbang tersebut yakni jajaran OPD di lingkungan Kab. Madina, Babinsa, Babinkamtibnas, para Kades dan perangkat desa di kec. Bukit Malintang serta tokoh Masyarakat.Dedimulia.
Komentar

Berita Terkini