Apresiasi Kinerja Pemerintah Malut,Oleh Ketua Mui//

harianfikiransumut.com - TERNATE : Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Maluku Utara (Malut),Dr. Samlan H Ahmad M. Hum menilai Pemerintah Malut kinerja cukup baik. Masyarakat juga bagus termasuk dengan Infrastruktur yang luar biasa.

"Insah Allah Malut kedepan Infrastruktur lebih bagus dan baik lagi karena dalam Infrastruktur tersebut itu masyarakat lebih suka,"kata Samlan kepada wartawan,Jumat (8/2/2019).

Dikatakan, secara umum Malut dari segi keamanannya dalam pemilukada tahun 2019 ini muda-mudahan berjalan aman dan tingkat kriminalitas juga tidak terlalu menonjol dan kemudian tingkat usaha masyarakat juga bagus semuanya bagus termasuk Infrastruktur.

"Tapi satu dua yang menjadi masalah itu kegelisahan bahwa masyarakat tidak seperti dulu dalam seperti harga kopra dulu masyarakat menikmati tapi sekarang dari sisi harga tersebut  menurun,"ujarnya

Ia juga menambahakan, pihaknya juga mendorong bagimana kegelisahan masyarakat itu bisa tergayuni karena dirinya beberapa kali di undang untuk berbicara terkait harga kopra dan muda-mudahan bisa teratasi dengan baik.

"Kemarin pihaknya melakukan kegiatan dengan tema Halaka Kebangsaan yang bertempat di gedung Duafa Center, saya di beri kesempatan untuk berbicara di hadapan masyarakat dan pejabat-pejabat,"pungkasnya.(Yasim)
Komentar

Berita Terkini