Wabup : Maksimalkan Pelayanan kepada Masyarakat saat Berobat

harianfikiransumut.com -Labura : Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) melalui dinas kesehatan Kabupaten Labura menggelar acara peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-54 tahun 2018, hadir langsung Wakil Bupati Drs.H.Dwi Prantara, MM, di halaman Kantor Dinas Kesehatan, Selasa (4/11).

Turut hadir pada acara tersebut Ketua DPRD Drs. Ali Tambunan, Kepala Bank Sumut Novrial Siregar, Kadis Kesehatan dr. Saodah Nasution, jajaran OPD Labura, Kepala puskesmas se Labura, dan pegawai puskesmas.

Dalam momen tersebut, Wabup menyampaikan isi sambutan Menteri Kesehatan RI  diantaranya melalui Hari Kesehatan Nasional yang kita peringati setiap tanggal 12 November pada tahun ini mengambil tema “Aku Cinta Sehat”, dengan Subtema “Ayo Hidup Sehat Mulai Dari Kita”. Tema ini sejalan dengan Program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) dan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK), yang menekankan pada upaya promotif dan preventif sebagai pembangunan kesehatan.

GERMAS merupakan suatu tindakan sistematis dan terencana yang dilakukan secara bersama-sama oleh seluruh komponen bangsa, dalam membangun kesadaran, kemauan dan kemampuan berperilaku sehat untuk meningkatkan kualitas hidup dan produktivitas bangsa.

Pada momentum Hari Kesehatan Nasional ke-54, Dwi Prantara berpesan kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan dengan rutin berolahraga, mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan, serta cek kesehatan berkala.

“Saya harap masyarakat tidak malas untuk bergerak, luangkan waktu setiap hari untuk berolahraga karena dengan badan yang sehat akan terbentuk jiwa yang kuat. Mari bersama kita dukung Labura dengan Germas hidup sehat," jelas Wabup.

Ia juga menjelaskan, kenapa orang mau berobat ke tempat yang mahal, padahal ada RSUD yang gratis dan murah. Kemungkinan cara melayani kita masih kurang maksimal.

"Ayo kita perbaiki cara melayani kepada masyarakat saat berobat, kemungkinan itu akan mendorong masyarakat untuk datang berobat ke RSUD dan puskesmas", pungkas Wabup.

Sementara itu,  Kepala Dinas Kesehatan Labura dr. Saodah berharap kepada seluruh komponen masyarakat berperan serta dalam upaya kesehatan dengan memprioritaskan promotive, preventif tanpa mengabaikan kuratif  dan rehabilitatif.

"Jadikan ini sebagai momentum untuk merefleksikan kembali sejauh mana keberhasilan pembangunan kesehatan yang telah dilaksanakan serta sejauh mana keberhasilan sektor kesehatan dalam melibatkan semua unsur. lintas sektor, dalam melaksanakan Pembangunan Kesehatan,"jelas Saodah.

Peringatan HKN ini dirangkai dengan persembahan Senam Germas oleh pegawai puskesmas Simangalam, dan pembacaan puisi oleh dokter cilik pemenang kontes yang diselenggarakan dinas kesehatan.

Untuk acara tambahan juga dilaksanakan penyerahan Hadiah dan sertifikat dalam rangka Hari Kesehatan Nasional ke-54 diantaranya Kategori Lomba Tenaga Kesehatan berprestasi, Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Masyarakat, K3 Puskesmas, K3 Yankes, dan paduan suara . ( Slm )
Komentar

Berita Terkini