Bupati Ahmadi, SE : "Siap Sambut UAS di Bener Meriah"

Bener Meriah- harianfikiransumut.com : Bupati Bener meriah, Ahmadi, S.E menegaskan bahwa Bener Meriah siap menyambut kedatangan UAS ke Kabupaten yang ia pimpin. “Animo masyarakat Bener Meriah sangat antusias sebaliknya dalam penyambutan UAS.
Sementara itu, diperkirakan 20 hingga 30 ribu orang yang akan menghadiri kegiatan tersebut, ”terangnya kepada M. Fadhil Rahmi, selaku Ketua IKAT Aceh yang juga sahabat UAS pada Selasa 26/06/2018.

Pertemuan keduanya bukan di Banda Aceh maupun di Bener Meriah, melainkan di Pidie. Setelah survey dan meninjau tempat di Bener Meriah, mereka  lanjut kembali ke Bireuen dan Samalanga. Ketua IKAT Aceh, H.M. Fadhil Rahmi, langsung  melanjutkan perjalanannya ke Sibreh, Aceh Besar dan Banda Aceh.

Pertemuan antara Ahmadi dan Fadhil berlangsung dikota Pidie  selama 2.5 jam, sambil menikmati kopi dan panorama malam kota Sigli sembari membahas program UAS dengan penuh keakraban.

Bupati Ahmadi menjelaskan, bahwa segala persiapan sudah berjalan sesuai program. “Dari persiapan tempat acara di Masjid Babussalam maupun persiapan lainnya termasuk panggung, sound, lokasi parkir, pengaturan rute, sudah kita siapkan,” ujar Bupati termuda se-Aceh tersebut sambil menggambar denah lokasi acara yang akan dilangsungkan.

Seperti dijadwalkan, UAS akan hadir ke Bener Meriah pada 4 Juli setelah dari Bireuen. “Di Bener Meriah jadwalnya setelah shalat ashar. Malamnya Ustadz Abdul Somad akan diantar oleh Bupati Bener Meriah, ke Riau via Medan,” jelas Fadhil mengakhiri.(dasa)
Komentar

Berita Terkini