Satlantas Polres Aceh Tamiang,Sahur On The Road.

Aceh Tamiang - harianfikiransumut.com : Satuan  Lalulintas Polres Aceh Tamiang Sambangi Masyarakat melalui Kegiatan Sahur on the road dan berbagi makanan sahur gratis kepada para Tukang Becak Bermotor serta masyarakat sekira pukul 03:30 Wib di seputaran kota kuala simpang(25/05/2018). 

Kapolres Aceh Tamiang AKBP Zulhir Destrian SIK MH melalui AKP DEDE KURNIAWAN, SIK selaku Kasat Lantas Polres Aceh Tamiang mengatakan kegiatan Bagi-bagi makanan sahur secara gratis kepada masyarakat yang kurang mampu yang berada di pinggir jalan, di terminal serta kepada para tukang Becak dan pengguna jalan di beberapa titik lokasi di Kecamatan kota Kualasimpang.

Selain memberikan makanan Sahur berupa Nasi Kotak, pihaknya juga bersosialisasi dalam memberikan  himbauan tentang bertapa pentingnya patuh dan tertib berlalu lintas bagi para pengendara, baik Kendaraan Roda dua maupun kendaraan roda tiga dan empat, tambahnya.

Kegiatan berbagi makanan Sahur secara gratis tersebut mengikut sertakan KBO lantas, Para Kanit Sat Lantas serta tujuh personil pers sat lantas Polres Aceh Tamiang, (pakar).
Komentar

Berita Terkini